ETIKA BISNIS TERHADAP KELANGSUNGAN HIDUP PERUSAHAAN

October 27, 2011

Ketika menyadari bahwa dampak negatif kegiatan bisnis bagi kelangsungan hidup umat manusia, maka usaha-usaha untuk mempertemukan pandangan etika dan pandangan bisnis dari waktu-kewaktu selalu dikampanyekan agar didapat suatu model yang paling ideal, yaitu etika bisnis merupakan etika terapan yang dapat dipakai sebagai pedoman mengenai apa yang dianggap baik dan benar bagi pelaku bisnis.

Bagaimana perilaku etis dapat berperan dalam menciptakan keberlangsungan usaha? Sebagian besar perusahaan berusaha menciptakan adanya repetitive purchase (pembelian berulang) yang dilakukan konsumen.  Hal ini hanya dapat terjadi jika konsumen merasakan kepuasan dalam mengkonsumsi produk tersebut. Perilaku tidak etis yang dilakukan oleh perusahaan dapat mencederai kepuasaan ini.

Dalam kaitannya dengan dalam relasi bisnis, setiap perusahaan ingin bekerja sama dengan perusahaan yang dapat dipercaya.  Kepercayaan ini ada di dalam reputasi perusahaan yang tidak diciptakan dalam sekejap.  Perilaku etis merupakan salah satu komponen utama dalam membangun reputasi perusahaan

Di dalam tingkat kompetisi yang sangat tinggi, perusahaan yang dapat bertahan adalah perusahaan yang inovatif, proaktif, dan berani dalam mengambil risiko. Hal ini hanya dapat terjadi jika perusahaan itu memiliki budaya kerja yang suportif.  Salah satu syaratnya adalah adanya etika perusahaan.

“Etika merupakan bagian dari filsafat. Sebagai ilmu, etika mencari keterangan (benar) yang sedalam-dalamnya. Sebagai tugas tertentu bagi etika, ia mencari ukuran baik-buruk bagi tingkah laku manusia . . .memang apa yang tertemukan oleh etika mungkin menjadi pedoman seseorang, tetapi tujuan etika bukanlah untuk memberi pedoman, melainkan untuk tahu.”(Prof. Ir. Poedjawiyatna, Etika, Filsafat Tingkah Laku)

“Etika bukan suatu sumber tambahan bagi ajaran moral melainkan merupakan filsafat atau pemikiran kritis dan mendasar tentang ajaran-ajaran dan padangan-pandangan moral (Franz Magnis Suseno)

“Etika adalah sebuah refleksi kritis dan rasional mengenai nilai dan norma moral yang menentukan dan terwujud dalam sikap dan pola perilaku hidup manusia, baik secara pribadi maupun sebagai kelompok.” (A. Sonny Keraf)

“Etika adalah ilmu yang membahas perbuatan baik dan perbuatan buruk manusia sejauh yang dapat dipahami oleh pikiran manusia. Etika disebut pula akhlak dan disebut pula moral.” (Drs.Sudarsono)

Tolok ukur dalam etika bisnis adalah standar moral.  Seorang pengusaha yang beretika selalu mempertimbangkan standar moral dalam mengambil keputusan

Perusahaan yang dapat bertahan dan dapt memperkecil resiko gulung tikar itu adalah perusahaan yang selalu memiliki etika dalam berbisnis. Entah itu dengan relasi bisnis antar perusahaan, dengan investor maupun dengan sesama orang yang ada di dalam perusahaan itu senadiri. Contohnya saja seperti atasan dengan bawahan tentunya guna mendapatkan hasil kerjasama yang baik, antara atasan dan bawahan harus mengerti etika dalam berbisnis juga etika pribadi antara keduanya.

Tidak ada perbedaan yang tegas antara etika bisnis dengan etika pribadi. Kita dapat merumuskan etika bisnis berdasarkan moralitas dan nilai-nilai yang kita yakini sebagai kebenaran.

Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang selalu terbuka akan semua yang ada di dalam nya kepada konsumennya. Bukan jamannya lagi bagi perusahaan untuk mengelabuhi pihak lain dan menyembunyikan cacat produk. Jaman sekarang adalah era kejujuran. Perusahaan harus jujur mengakui keterbatasan yang dimiliki oleh produknya.

Perusahaan yang baik adalah  perusahaan yang beretika dibangun di atas realitas sekarang, visi atas masa depan dan perannya di dalam lingkungan. Etika bisnis tidak hidup di dalam ruang hampa. Semakin jelas rencana sebuah perusahaan tentang pertumbuhan, stabilitas, keuntungan dan pelayanan, maka semakin kuat komitmen perusahaan tersebut terhadap praktik bisnis.

Perusahaan yang beretika harus merumuskan standar nilai secara tertulis. Rumusan ini bersifat spesifik, tetapi berlaku secara umum. Etika menyangkut norma, nilai dan harapan yang ideal. Meski begitu, perumusannya harus jelas dan dapat dilaksanakan dalam pekerjaan sehari-hari.

Kesimpulannya perusahaan dapat melangsungkan hidupnya dalam arti dapat terus eksistensi diterima oleh masyarakat ataupun konsumennya jika perusahaan tersebut mengerti, memahami , mempelajari dan menerapkan etika dalam berbisnisnya. Etika bisnis dapat menjadi salah satu tolak ukur seorang pengusaha atau suatu perusahaan dalam pengambilan keputusan.

referensi :

http://en.wikipedia.org

http://www.republika.co.id

http://www.kompas.com

Manfaat Penerapan Etika Bisnis pada Perusahaan

October 8, 2011

PRAKTIK PENERAPAN ETIKA BISNIS

Praktik penerapan etika bisnis yang paling sering dijumpai masih terbatas pada penyediaan buku saku kode etik (code of conduct) perusahaan (pra-penerapan).

Buku kode etik perusahaan biasanya mengkodifikasi nilai-nilai etika bisnis & budaya perusahaan (corporate culture) dalam suatu bentuk rumusan tata-tindak tertulis mengenai segala sesuatu yang dapat & tidak dapat dilakukan oleh menejemen & karyawan perusahaan bersangkutan >>> etika dapat ditafsirkan sebagai bagian dari Code of Conduct dari suatu entitas usaha (Kwik Kian Gie, 2003).

Dalam Code of Conduct inilah tercantum nilai-nilai etika berusaha sebagai salahsatu pelaksanaan kaidah-kaidah Good Governance >>> Code of Conduct itu harus disusun berdasar prinsip-prinsip etika bisnis yang tepat, benar dengan memperhatikan prinsip berkeadilan (fairness) dan tidak semata-mata mencari keuntungan usaha.

Manfaat Budaya Perusahaan

Kelangsungan hidup perusahaan / organisasi tergantung pada budaya yang dimilik. Menurut Susanto ( 1997 ), budaya perusahaan dapat dimanfaatkan sebagai daya saing andalan organisasi dalam menjawab tantangan dan perubahan. Budaya perusahaanpun dapat berfungsi sebagai rantai pengikat dalam proses menyalur persepsi atau arah pandang anggota terhadap suatu permasalahan, sehingga akan menjjadi suatu satu kekuatan dalam mencapai tujuan organisasi

Beberapa manfaat budaya perusahaan dikemukakan oleh Robbinson ( 1993 )

  1. Membatasi peran yang membedakan antara organisasi yang satu dengan organisasi yang lain karena setiap organisasi mempunyai peran yang berbeda, sehingga perlu memiliki akar budaya yang kuat dalam sistem dan kegiatan yang ada didalamnya.
  2. Menimbulkan rasa memiliki identitas bagi anggota. Adanya budaya yang kuat, anggota organisasi akan merasa memiliki iidentitas yang merupakan ciri khas organisasinya.
  3. Mementingkan tujuan bersama darpada mengutamakan kepentingan individu
  4. Menjaga stabilitas organisasi yang direkatkan oleh pemahaman budaya yang sama akan membuat kondisi internal yang relatif stabil.

Keempat fungsi tersebut menunjukkan bahwa budaya perusahaan dapat membentuk perilaku dan tindakan karyawan dalam menjalankan aktivitasnya. Oleh karena itu, nilai-nilai yang ada dalam organisasi perlu ditanamkan sejak dini pada diri setiap anggota.

PERAN & MANFAAT ETIKA

Seorang manusia akan menyelaraskan segala tindak-tanduk dan tingkahlaku menurut etika yang berlaku di lingkup dia bertempat tinggal dan atau bekerja.

Tidak ada satupun manusia yang dapat hidup sebebas-bebasnya karena manusia hidup dalam suatu konstelasi tingkahlaku standar, religi, norma, nilai moralitas, dan  hukum yang mengatur bagaimana seseorang harus bertindak dan mengendalikan semangat  kebebasan (freedom) serta tunduk terhadap etika yang disepakati secara luas.

Standar moral yang dikenakan atas orang per orang dianggap menghalangi kebebasan individu (Lukes, 1973). Menurut paham sosialis,  kebebasan dianggap sebagai pemerataan pembagian kekuasaan dan tentunya juga kebebasan. Istilahnya, kebebasan tanpa kesetaraan adalah serupa dengan penjajahan oleh mereka yang berkuasa.

Etika pada dasarnya adalah standar atau moral yang menyangkut benar – salah, baik – buruk. Dalam kerangka konsep etika bisnis terdapat aturan – aturan moral yang dibuat untuk dipatuhi guna kelangsungan hidup suatu perusahaan agar dapat berjalan dengan semestinya sesuai dengan yang telah diharapkan.

Peran etika bisnis bagi perusahaan dapat diliha pada :

Nilai-nilai Perusahaan

Nilai-nilai perusahaan merupakan landasan moral dalam mencapai visi dan misi perusahaan. Oleh karena itu,  sebelum merumuskan nilai-nilai perusahaan, perlu dirumuskan visi dan misi perusahaan. Walaupun nilai-nilai perusahaan pada dasarnya universal, namun dalam merumuskannya perlu disesuaikan dengan sektor usaha serta karakter dan letak geografis dari masing-masing perusahaan. Nilai-nilai perusahaan yang universal antara lain adalah terpercaya, adil dan jujur.

Pedoman Perilaku

Pedoman perilaku merupakan penjabaran nilai-nilai perusahaan dan etika bisnis dalam melaksanakan usaha sehingga menjadi panduan bagi organ perusahaan dan semua karyawan perusahaan; Pedoman perilaku mencakup panduan tentang benturan kepentingan, pemberian dan penerimaan hadiah dan donasi, kepatuhan terhadap peraturan, kerahasiaan informasi, dan pelaporan terhadap perilaku yang tidak etis.

Benturan Kepentingan

Benturan kepentingan adalah keadaan dimana terdapat konflik antara kepentingan ekonomis perusahaan dan kepentingan ekonomis pribadi pemegang saham, angggota Dewan Komisaris dan Direksi, serta karyawan perusahaan; Dalam menjalankan tugas dan kewajibannya, anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan harus senantiasa mendahulukan kepentingan ekonomis perusahaan diatas kepentingan ekonomis pribadi atau keluarga, maupun pihak lainnya; Anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan dilarang menyalahgunakan jabatan untuk kepentingan atau keuntungan pribadi, keluarga dan pihak-pihak lain; Dalam hal pembahasan dan pengambilan keputusan yang mengandung unsur benturan kepentingan, pihak yang
bersangkutan tidak diperkenankan ikut serta; Pemegang saham yang mempunyai benturan kepentingan harus mengeluarkan suaranya dalam RUPS sesuai dengan keputusan yang diambil oleh pemegang saham yang tidak mempunyai benturan kepentingan; Setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan yang memiliki wewenang pengambilan
keputusan diharuskan setiap tahun membuat pernyataan tidak memiliki benturan kepentingan terhadap setiap keputusan yang telah dibuat olehnya dan telah melaksanakan pedoman perilaku yang ditetapkan oleh perusahaan.

Pemberian dan Penerimaan Hadiah dan Donasi

Setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan dilarang memberikan atau menawarkan sesuatu, baik langsung ataupun tidak langsung, kepada pejabat Negara dan atau individu yang mewakili mitra bisnis, yang dapat mempengaruhi pengambilan keputusan; Setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan dilarang menerima sesuatu untuk kepentingannya, baik langsung ataupun tidak langsung, dari mitra bisnis, yang dapat mempengaruhi pengambilan keputusan; Donasi oleh perusahaan ataupun pemberian suatu aset perusahaan kepada partai politik atau seorang atau lebih calon anggota badan legislatif maupun eksekutif, hanya boleh dilakukan sesuai dengan peraturan perundang- undangan. Dalam batas kepatutan sebagaimana ditetapkan oleh perusahaan, donasi untuk amal dapat dibenarkan; Setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan diharuskan setiap tahun membuat pernyataan tidak memberikan sesuatu dan atau menerima sesuatu yang dapat mempengaruhi pengambilan
keputusan.

Kepatuhan terhadap Peraturan

Organ perusahaan dan karyawan perusahaan harus melaksanakan peraturan perundang-undangan dan peraturan perusahaan; Dewan Komisaris harus memastikan bahwa Direksi dan karyawan perusahaan melaksanakan peraturan perundang-undangan dan peraturan perusahaan; Perusahaan harus melakukan pencatatan atas harta, utang dan modal secara benar sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum.

Kerahasiaan Informasi

Anggota Dewan Komisaris dan Direksi, pemegang saham serta karyawan perusahaan harus menjaga kerahasiaan informasi perusahaan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, peraturan perusahaan dan kelaziman dalam dunia usaha; Setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi, pemegang saham serta karyawan perusahaan dilarang menyalahgunakan informasi yang berkaitan dengan perusahaan, termasuk tetapi tidak terbatas pada informasi
rencana pengambil-alihan, penggabungan usaha dan pembelian kembali saham;

Setiap mantan anggota Dewan Komisaris dan Direksi serta karyawan perusahaan, serta pemegang saham yang telah mengalihkan sahamnya, dilarang mengungkapkan informasi yang menjadi rahasia perusahaan yang diperolehnya selama menjabat atau menjadi pemegang saham di perusahaan, kecuali informasi tersebut diperlukan untuk pemeriksaan dan penyidikan sesuai dengan peraturan perundang undangan, atau tidak lagi menjadi rahasia milik perusahaan.

 

 

Pelaporan terhadap pelanggaran Pedoman Perilaku

Dewan Komisaris berkewajiban untuk menerima dan memastikan bahwa pengaduan tentang pelanggaran terhadap etika bisnis dan pedoman perilaku perusahaan diproses secara wajar dan tepat waktu; Setiap perusahaan harus menyusun peraturan yang menjamin perlindungan terhadap individu yang melaporkan terjadinya pelanggaran terhadap etika bisnis dan pedoman perilaku perusahaan. Dalam pelaksanannya, Dewan Komisaris dapat memberikan tugas kepada komite yang membidangi pengawasan implementasi GCG.

Berikut ini merupakan manfaat etika bisnis yang baik dijalankan oleh perusahaan – perusahaan maupun organisasi :

  1. Pengendalian diri
  2. Pengembangan tanggung jawab sosial perusahaan
  3. Mempertahankan jati diri dan tidak mudah untuk terombang ambing oleh pesatnya perkembangan informasi dan teknologi
  4. Dapat menciptakan persaingan yang sehat antar perusahaan maupun organisasi
  5. Menerapkan konsep “pembangunan berkelanjutan”
  6. Guna menghindari sifat KKN ( Korupsi, Kolusi dan Nepotisme ) yang dapat merusak tatanan moral
  7. Dapat mampu menyatakan hal benar itu adlah benar
  8. Membentuk sikap saling percaya antara golongan pengusaha kuat dengan golongan pengusaha lemah
  9. Dapat konsekuen dan konsisten dengan aturan-aturan yang telah disepakati bersama
  10. Menumbuhkembangkan kesadaran dan rasa memiliki terhadap apa yang telah dimiliki.

Apa Makna Pokok dari Etika Bisnis…..?????

October 8, 2011

Kata “etika” dan “etis” tidak selalu dipakai dalam arti yang sama dan karena itu pula “etika bisnis” bisa berbeda artinya.

Etika sebagai praksis berarti : nilai-nilai dan norma-norma moral sejauh dipraktekkan atau justru tidak dipraktekkan, walaupun seharusnya dipraktekkan. Sedangkan etis, merupakan sifat dari tindakan yang sesuai dengan etika.

Sedangkan, Kata Bisnis secara historis berasal dari bahasa Inggris yaitu “business”, yang berasal dari kata dasar busy yang berarti sibuk. Atau dapat juga diartikan sebagai beragam  “kegiatan”.

Pada abad ke-18, pemahaman kata bisnis diperluas  menjadi sebagai “segala usaha dagang seseorang”.

Secara umum, kata bisnis juga diberi makna sebagai “rangkaian aktivitas komersial”.

Bisnis adalah kegiatan ekonomi atau ekonomi adalah kegiatan bisnis. Bisnis adalah keuntungan (Bertens, 2003).

Prinsip dari suatu kegiatan bisnis adalah pertukaran. Sedangkan segala sesuatu yang dipertukarkan tidak menjadi masalah, dapat berupa benda bernyawa atau tidak bernyawa.

Jadi, Pebisnis melakukan segala sesuatu terkait bisnis untuk meraih keuntungan.

Dan sebagai manusia, Pebisnis memiliki sifat yang tidak selalu puas, mencari kebebasan berinisiatif dalam menggagas bisnis dalam upaya profit (keuntungan) sehingga akan terus menerus berusaha untuk mencari keuntungan.

HISTORI  ETIKA BISNIS

Secara histori, perhatian dalam “business ethics” meningkat  dramatis selama tahun 1980 dan 1990an, baik di   kalangan korporasi maupun akdemisis;

Sebagai contoh:

Dewasa ini websites dari berbagai korporasi besar menekankan  pada komitmen mereka untuk mempromosikan nilai-nilai bukan ekonomi dengan ragam judul (ethics codes, social responsibility charters).

Dalam beberapa kasus, korporasi mendefinisi ulang nilai-nilai pokok mereka dalam mempertimbangkan etika bisnis (e.g. BP‘s “beyonpetroleum”environmental tilt).

Etika sebagai ujud kesepakatan dan atau kesepahaman umum mengenai cara bertingkah- laku untuk mengatur relasi sosial antar-orang atau antara individu dan masyarakat atau antar-masyarakat adalah dimaksudkan untuk mencapai relasi yang saling menguntungkan atau yang tidak saling merugikan. Wujud konkrit suatu etika  boleh jadi tidak tertulis atau tertulis.  Perujudan etika yang tidak tertulis biasanya berlangsung melalui proses pewarisan (sosialisasi) dari generasi ke generasi.

PENGERTIAN ETIKA BISNIS

Business ethics is a form of the art of applied ethics that examines ethical rules and principles within a commercial context, the various moral or ethical problems that can arise in a business setting, and any special duties or obligations that apply to persons who are engaged in commerce.

Business ethics dapat merupakan suatu disiplin yang normatif  dan  deskriptif.

Sebagai suatu korporasi praktis dan suatu karir/bidang spesifik, maka di lapangan sifatnya adalah normatif

Di dunia akademi pendekatan deskripitif juga digunakan Rank dan kuantiti isu-sisu bisnis yang bersifat etika merefleksikan derajad dimana bisnis adalah ditempatkan sebagai sesuatu yang memiliki kemungkinan dengan nilai-nilai sosial non-ekonomi.

Jadi dapat disimpulkan bahwa makna dari Etika Bisnis tersebut etika bisnis adalah acuan bagi perusahaan dalam melaksanakan kegiatan usaha termasuk dalam berinteraksi dengan pemangku kepentingan(stakeholders) . Penerapan nilai-nilai perusahaan dan etika bisnis secara berkesinambungan mendukung terciptanya budaya perusahaan.Setiap perusahaan harus memiliki rumusan etika bisnis yang disepakati bersama dan dijabarkan lebih lanjut dalam pedoman perilaku.

Prinsip Dasar dari Etika Bisnis itu sendiri adalah :

Untuk mencapai keberhasilan dalam jangka panjang, pelaksanaanGCG perlu dilandasi oleh integritas yang tinggi. Oleh karena itu, diperlukan pedoman perilaku (code of conduct) yang dapat menjadi acuan bagi organ perusahaan dan semua karyawan dalam menerapkan nilai-nilai(values) dan etika bisnis sehingga menjadi bagian dari budaya perusahaan.

Prinsip dasar yang harus dimiliki oleh perusahaan adalah: Setiap perusahaan harus memiliki nilai-nilai perusahaan (corporate values) yang menggambarkan sikap moral
perusahaan dalam pelaksanaan usahanya. Untuk dapat merealisasikan sikap moral dalam pelaksanaan usahanya, perusahaan harus memiliki rumusan etika bisnis yang disepakati oleh organ perusahaan dan semua karyawan. Pelaksanaan etika bisnis yang berkesinambungan akan membentuk budaya perusahaan yang merupakan manifestasi dari nilai-nilai perusahaan. Nilai-nilai dan rumusan etika bisnis perusahaan perlu dituangkan dan dijabarkan lebih lanjut dalam pedoman perilaku agar dapat dipahami dan diterapkan.

uhm…nikmatnya jika aku menjadi seorang wirausahawan… bi 2 softskill 2011

May 2, 2011

uhm……

membayangkan diriku ini adalah seorang wirausahawan muda dan sukses…

wah !!!!!

punya kendali penuh atas usaha yang dijalankan, banyak relasi, uang banyak….

hohohohohoh bener-bener pasti berasa nikmatnya!!!!

tapi, alangkah kita mengetahui lebih jauh lagi tentang apa itu berwirausaha,,, apa manfaatnya dll. agar kita tidak salah dalam menilainya.

Filon menggambarkan wirausahawan sebagai orang yang imajinatif, yang ditandai dengan kemampuannya dalam menetapkan sasaran serta dapat mencapai sasaran-sasaran itu. Ia juga memiliki kesadaran tinggi untuk menemukan peluang-peluang dan membuat keputusan. Persamaannya dari pengertian – pengertian tersebut yaitu wirausahawan memiliki dan mampu berpikir kreatif-imajinatif, melihat peluang dan membuat bisnis baru. Seorang wirausahawan adalah seorang manajer, tetapi melakukan kegiatan tambahan yang tidak dilakukan semua manajer.Manajer bekerja dalam hierarki manajemen yang lebih formal, dengan kewenangan dan tanggung jawab yang didefinisikan secara jelas sedangkan pengusaha menggunakan jaringan daripada dari kewenangan formal.

Wirausahawan memiliki enam tema karakter utama yang membentuk akronim:

F (Focus) untuk fokus,
A (Advantage) untuk keuntungan,
C (Creativity) untuk kreativitas,
E (Ego) untuk ego,
T (Team) untuk tim,
S (Social) untuk sosial.
Jika saya diberi pertanyaan,,, minatkah saya untuk menjadi seorang wirausahawan????? tentulahh saya akan menjawab iya!!!!!
Di saat banyak anak muda tengah sibuk bermain, di saat anak muda lain tengah luntang-lantung mencari pekerjaan, tidak ada salahnya kalau kita menciptakan lahan pekerjaan sendiri. keinginan saya ini mungkin belum sepenuhnya di inginkan oleh orang lain , namun saya bercita-cita sukses melalui usaha yang saya ciptakan sendiri. Wirausaha sudah menjadi suatu garis hidup yang mereka tetapkan dalam hati karena ibu saya juga bisa disebut sebagai seorang wirausahawan yang mengikuti jejak kakek…
tidak ada salahnya juga saya mengikuti jejak mereka.
Menurut saya, hidup hanya sekali. Terlalu disayangkan kalau kita hanya melakukan hal yang biasa. Lakukanlah hal luar biasa. Saya punya keyakinan saya bisa besar lewat usaha yang akan saya jadikan lahan bisnis.
Modal saya hanya kemauan saja ,, kalau sudah ada kemauan… entah itu kemauan untuk belajar dan mencoba sesuatu yang baru pasti dengan sendirinya akan muncul perasaan yakin. yakin dengan apa yang dilakukan akan menjadi lancar dan merupakan modal untuk sukses juga.Selain kemauan yang kuat, jiwa pantang malu juga perlu dimiliki sebagai modal untuk berwirausaha. Namun, menjadi wirausahawan memang tidak semudah yang diucapkan karena perlu usaha dan kesabaran.
saya ingin merubah kehidupan saya,,, ingin menjadi sukses , kaya dan banyak uang tapi tentunya dengan jalan yang benar. oleh karena itu saya ingin menjadi seorang wirausahawan.

Biografi A.T Mahmud…BI 2 SOFTSKILL

May 2, 2011

masih ingatkah kamu dengan lirik lagu berikut, “ambilkan bulan bu….ambilkan bulan bu…yang slalu bersinar di langit” atau lirik serepti ini, “pelangi-pelangi alangkah indahmu, merah kuning hijau di langit yang biru…”

yak!!!

lagu pertama dengan judul ambilkan bulan dan pelangi . taukah siapa penciptanya????

lagu tersebut adalah merupakan ciptaan bapak A.T.Mahmud beliau merupakan salah satu dari tokoh pencipta lagu anak-anak di Indonesia… msih banyak lagi ciptaanya,,,, tapi samapai saat ini apakah kita masih mengingat lagu-lagu masa kecil kita dengan yang kita ketahui sekarang ini anak-anak lebih mngenal dan lebih hafal dengan lagu-lagu band-band ngetop. hal tersebut karna masih ketidaktahuan ataupun ketidakpedulian terhadap karya-karya sebelumnya. sepantasnya anak-anak suka dengan lagu yang memang pantas untuk seumurannya.

unuk mengenang jasa A.T Mahmud,,,, lebih baik kita mengetahui sekilas tentang A.T Mahmud

Sedikit tentang biografi AT Mahmud:

Abdullah Totong Mahmud (lahir di Kampung 5 Ulu Kedukan Anyar, Palembang, Sumatera Selatan, 3 Februari 1930 – meninggal di Jakarta, 6 Juli 2010 pada umur 80 tahun) adalah seorang pencipta lagu asal Indonesia, ia dikenal masyarakat melalui lagu anak-anak ciptaannya.

Lagu-lagu ciptaan A.T. Mahmud pun mendapat perhatian dari berbagai perusahaan rekaman. Di samping lagu-lagu ciptaan pencipta lainnya, ada sekitar 40-an lagu A.T. Mahmud tersebar pada tujuh piringan hitam antara tahun 1969, 1972, dan tahun-tahun sesudah itu, yakni:

* Citaria
* Musim Panen
* Jangkrik
* Gelatikku
* Layang-Layangku
* Ade Irma Suryani
* Kereta Apiku
* Jakarta Berulang Tahun
* Pemandangan
* Timang Adik Timang
* Pulang Memancing
* Hadiah untuk Adik
* Tidurlah Sayang
* Mendaki Gunung
* Sekuntum Mawar
* Tepuk Tangan
* Kincir Air
* Dua Ekor Anak Kucing
* Bulan Sabit
* Lagu Tor-Tor
* Tupai
* Burung Nuri
* Di Pantai
* Senam
* Bintang Kejora
* Aku Anak Indonesia
* Anak Gembala
* Kunang-Kunang
* Naik Kelas
* Awan Putih

begitu besarkecintaannya dengan dunia anak-anak sehingga membuat inspirasi tersendiri untuknya untuk menulis lagu anak-anak. semoga apa yang telah dilakukan oleh nya dapat menjadi inspirasi utuk saya pribadi dan untuk khalayak umum lainnya dengan lebih peduli dengan perkembangan anak-anak lewat lagu-lagu yang dapat memberi semangat dan dapat dibudidayakannya lagu anak-anak agar tidak lebih kalah pamor oleh band-band remaja ataupun dewasa yang ada sekarang ini.

http://amriawan.blogspot.com/2010/07/in-memorial-at-mahmud.html

apakah krisis moneter di tahun 1998 akan terjadi lagi di tahun 2012??? BI 2 softskill 2011

April 10, 2011

menurut para ahli ekonomi Amerika, tahun 2008 telah terjadi Krisis
Ekonomi Global, dan China dipuji setinggi langit, dengan sistem komunisnya mampu mengatasi Krisis yang terjadi lebih canggih dari Amerika yang jagoan demokrasi dan kapitalis sejati? Jadi yang benar krisis apa yang telah terjadi tahun 2008 ? Terus tahun 2012 nanti akan terjadi krisis apa lagi?

diungkap Harpel Professor of Capital Formation and Growth Harvard
University Jeffrey Frankel yaitu siklus (krisis) terjadi dalam periode 15 tahun sekali. Dan bila berdasarkan itu, kita akan menghadapi krisis kembali pada 2012. Ia menekankan agar negara-negara emerging market mewaspadai adanya potensi hal
tersebut. Pasalnya, kecenderungan krisis ekonomi terjadi kerap berhubungan
dengan derasnya aliran dana asing (capital inflow) ke negara berkembang.

Berdasarkan data yang dipaparkannya, kiris pertama kali terjadi pada tahun 1982 akibat capital inflow yang terjadi selama 6 tahun (1975-1981) sedangkan krisis kedua terjadi di Asia pada tahun 1997, dengan capital inflow yang juga terjadi
selama 6 tahun (1990-1996).

Karenanya jika melihat data tersebut dia mengkhawatirkan akan adanya krisis global di 2012, mengingat arus modal asing tersebut sudah mulai masuk sejak
2003.

Selain itu, ia melihat bahwa laju inflasi pada sebagian besar negara-negara
berkembang mulai memberi tekanan terhadap kondisi ekonomi masing-masing negara. “India, China, Indonesia, dan Singapura terancam overheating,” ujarnya.

Dengan demikian, ia menghimbau agar negara-negara emerging market termasuk Indonesia untuk tetap mewaspadai kemungkinan adanya potensi tersebut. “Caution selalu menjadu pilihan yang tepat,” jelasnya.

Sebagai informasi, berdasar data Institute of International Finance (IIF) yang
disampaikan oleh Direktur Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo, besar capital inflows yang akan masuk ke emerging marketAsia mencapai sekitar US$400 miliar, yang diantaranya sekitar US$13-15 miliar akan masuk ke Indonesia.

Dikuatirkan kalau pemerintah dan rakyat kita tidak siap mengantisipasi gejolak ini bisa terjadi krispan (krisis pangan) bukan krismon lagi (krisis moneter). Mumpung belum parah sebaiknya dicegah jangan sampai terjadi atau kalau terjadi dampaknya kecil dan semoga bangsa dan negara Indonesia selamat dari cobaan besar kedua ini yang kemungkinan akan lebih besar skalanya krn lebih global dibandingkan krismon Asia 1998.

ref:

inilah.com

yuk,,,,mengenal lebih jauh tentang wikileaks… BI 2 softskill 2011

April 9, 2011

sebenarnya,,,,, wikileaks itu apa sih????

kenapa banyak orang yang membicarakannya??? sampai-sampai Presiden SBY pun semmpat ikut membicarakannya.

dari pada bingung,,, yuk kita kenal lebih jauh tentang wikileaks….

Singkat cerita wikileaks itu merupakan sebuah organisasi yang didirikan oleh Julian Assange, seorang wartawan asal Australia yang juga aktivis yang aktif di Internet beberapa media menyebutkan Julian Assange merupakan hacker.

wah…… hacker??? gawat .

Wikileaks organisasi apa yah….sebesar apa pengaruhnya untuk seluruh dunia?? sampai-sampai sudah beberapa negara yang dibuatnya kalang kabut akibat pemberitaanya….??/

Dokumen rahasia Amerika Serikat, begitu para media baik lokal maupun international menyebutkan bahwa organisasi wikileaks mempunyai lebih dari 250ribu dokumen rahasia Amerika Serikat yang dikirimkan oleh kantor-kantor duta besarnya diberbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.

Julian Assange yang begitu pintar berkat ilmu pengetahuan yang dimilikinya, Wikileaks pun menggemparkan dunia! China geger karena ketahuan ada bisik-bisik khusus dengan AS mengenai Korea Utara, lalu Arab Saudi ketahuan belangnya dikarenakan memprovokasi AS untuk segara menyerang Iran, dan banyak lagi pokoknya.

Indonesia juga ikut-ikut an kena,,,, seperti apa??

kabarnya Julian Assange akan membongkar 2500 dokumen rahasia yang dikirimkan Kedubes AS di Indonesia ke AS dari tahun 1990 – 1999, kabarnya menyangkut masalah Timur Leste, Jatuhnya Pemerintahan Soekarno ke Soeharto, isu terorisme, krisis moneter di Asia Tenggara tahun 1998 dan masih banyak lagi.

Menurut keterangan sendiri, wikileaks sudah mendapatkan gugatan hukum dari beberapa negara, namun hingga kini semua gugatan dimenangkan WikiLeaks. Server organisasi yang dibiayai dari sumbangan ini tersebar di berbagai negara. Terutama di negara yang memberikan ruang gerak lebih luas bagi publikasi materi informasi rahasia, organisasi yang berdiri di Swedia ini pun jadi bulan-bulanan Interpol berbagai negara. Sang direktur Julian Assange ditetapkan menjadi Buronan International walaupun begitu bukan berarti semua negara memusuhinya, Ekuador misalnya menyatakan siap memberikan perlindungan bagi Julian Assange!

seru juga yah membahas tentang wikileaks yang sekarang sedang booming-boomingnya…

Seperti itulah berita yang dapat saya berikan mengenai Wikileaks,,,

ref :

http://www.dw-world.de/dw/article/0,,5842102,00.html

eksplore.blogspot.com/2010/12

Dampak Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Pasca Tsunami Jepang BI 2 Softskill 2011

April 9, 2011

Seperti yang telah diketahui, Jepang berpengaruh terhadap perekonomian dunia. Karena Jepang termasuk negara nomor tiga dunia yang memainkan perekonomian dunia. Makanya, dampak tsunami di Jepang bagi Indonesia sangat besar… seperti Jepang adalah mitra dagang yang signifikan bagi Indonesia, Jepang sebagai investor terbesar nomor dua untuk penanaman modal asing secara langsung di Indonesia, Jepang sebagai negara pemberi bantuan untuk berbagai proyek pembangunan di Indonesia. Sekiranya butuh waktu 3 sampai 4 tahun untuk memulihkan kondisi menjadi keadaan seperti semula pasca bencana tsunami yang telah melanda Jepang baru-baru ini. Tsunami telah meluluhlantakan kota’’ di Jepang. Hal tersebut sangatlah berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia maupun di Negara lainnya… Namun,,,, pemerintah Indonesia tampaknya belum memikirkan pengaruh negatif bencana di Jepang terhadap perekonomian Indonesia padahal ekonomi nasional saat ini juga sudah terganggu dengan lonjakan harga komoditas bahan pangan maupun harga minyak dunia. Dengan kondisi Jepang yang hancur akibat gempa, semua kerja sama dan bantuan pembangunan untuk Indonesia dipastikan akan tertunda,,, karena Jepang akan lebih mengutamakan pemulihan (recovery) pembangunan infrastruktur di dalam negerinya. Akibatnya pembangunan di Indonesia juga tertunda dahhh…. Huuuu Bagaimana dibidang industri???? Yuk kita bahas sedikit ajaaaa Di bidang industri, pasokan suku cadang dan komponen mesin dari Jepang juga akan terganggu, karena banyak industri di Jepang yang tutup akibat bencana tersebut. Selain itu, ekspor ke Jepang juga akan terganggu cukup signifikan. Terus,,, Tidak sedikit pengusaha Indonesia yang sudah bekerjasama dengan Jepang agak-agak sedkit khawatir atas dampak tsunami yang meluluhlantakan wilayah timur laut Jepang karena, bisa memengaruhi kelangsungan industri perakitan barang elektronik yang sebagian besar komponennya diimpor dari Jepang. Nah lhoooo Akibat tsunami yang kemarin telah melanda Jepang,,, membuat dampak terhadap ekspor dan impor Indonesia loooo…seperti adanya penurunan ekspor ke Jepang, terutama, untuk ekspor rotan yang berasal dari wilayah Surakarta. Sudah dipastikan kinerja industri di Jepang dipastikan menurun, sehingga permintaan barang dari Indonesia juga turun. Tapiii Meskipun Jepang dilanda musibah yang meluluhlantakan negaranya dan membuat system pemerintahan berhenti sejenak untuk sementara waktu dari kesemua itu Jepang merupakan bangsa yang paling siap dalam menghadapi bencana alam seperti tsunami, sehingga perekonomian negara ini diyakini akan bangkit dalam jangka waktu yang tidak lama. Mudah-mudahan kondisi ini tidak berlangsung lama, apalagi semangat masyarakat Jepang juga tinggi,,,,

Pembalakan Liar di Indonesia BI 2 Softskill 2011

March 12, 2011

Hutan adalah suatu wilayah yang memiliki banyak tumbuh-tumbuhan lebat yang berisi antara lain pohon, semak, paku-pakuan, rumput, jamur dan lain sebagainya serta menempati daerah yang cukup luas. Negara Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki kawasan hutan yang sangat luas.

Hutan di Indonesia sangat berperan penting dalam kelangsungan hidup satwa dan puspa yang ada di dalamnya. Selain itu, keberadaan hutan di Indoneisa ini juga berfunsgi untuk melestarikan beraneka ragam potensi satwa dan puspa di Indoensia.

Penebangan liar hutan di Indonesia sebagai bentuk eksploitasi terhadap kekayaan sumberdaya alam yang sudah berlangsung lama, tanpa disadari.  Tanpa kita sadari, Indonesia tengah melakukan eksploitasi terhadap sumberdaya hutannya. Dan selama 30 tahun proses eksploitasi hutan nasional, justru terjadi peningkatan sejak era otonomi,

Penebangan kayu secara ilegal dapat berjalan lancar karena didukung oleh modal yang kuat, tersedianya peralatan kerja dan tenaga kerja yang mudah didapat serta dilindungi oknum aparat, pejabat, dan lemahnya pengamanan polisi kehutanan di lapangan.

Hyahhhh…!!!!!!

seperti yang sudah kita ketahui selama ini, bahwa kesadaran masyarakat akan pentingnya hutan bagi ekosistem yang ada itu sangatlah kurang . seharusnya tidak hanya masyarakat sekitar hutan saja yang peduli tetapi semua warga negara Indonesia. Karena jika kegiatan eksploitasi hutan dilakukan secara terus menerus dapat menyebabkan kerusakan yang parah.

Sepatutnya kita sebagai warga negara yang peduli akan sumber daya alam yang ada jika ingin melakukan penebangan pohon perlu juga dilakukan rehabilitasi atau reboisasi agar hutan tetap terjaga kelestariannya.

Jika rehabilitasi tersebut tidak dapat dilakukan maka hutan Indonesia, yaitu yang berada di dataran rendah diperkirakan akan habis.

Akibat lebih lanjut dari hilangnya fungsi hutan adalah banyak terjadi banjir, tanah longsor, turunnya mutu tanah, perambahan hutan yang berakibat semakin menyempitnya areal hutan, berkurangnya pendapatan masyarakat disekitar hutan, dan dampak selanjutnya adalah berkurangnya kemampuan biosfer menyerap CO2 yang berakibat pada penambahan tinggi suhu dipermukaan bumi atau sering disebut sebagai pemanasan global, sehingga tidak menempatkan lagi hutan sebagai paru-paru dunia.

Dampak Ekonomi Dari Kemacetan….BI 2 softskill 2011

February 27, 2011

Adakah hubungan antara keduanya????

Kemacetan vs Perekonomian ???

Tentu saja ada, terlihat bahwa ada korelasi positif antara kemacetan arus lalu lintas dan ekonomi masyarakat. Kok bisa?

Sebabnya adalah masyarakat dibebankan pada pengeluaran tambahan akibat dar kemacetan, yaitu belanja onderdil meningkat, pembelian bahan bakar minyak (BBM) juga meningkat serta timbulnya penyakit fisik dan psikis akibat polusi udara.

Faktor penyebab kemacetan arus lalu lintas itu sangat kompleks dan beragam, mulai dari angka pertumbuhan penduduk ditambah transaksi jual beli kendaraan bermotor yang meningkat dari hari ke hari, urbanisasi, dll.

Padahal Pemprov DKI Jakarta telah mensosialisasikan bagaimana cara mengatasi kemacetan yaitu dengan pengaturan nomor polisi ganjil genap, three in one, dan penetapan tarif parkir dengan harga tinggi. Namun, yang jadi pertanyaannya sampai kapan tindakan itu bisa bertahan? Sementara itu, kondisi yang ada sekarang jauh dari yang diharapkan

Makin banyak saja kendaraan sehingga makin parah juga kemacetannya. Dari dulu, kemacetan masih menjadi wajah keseharian ibukota. Pada tahun 2014 diprediksikan Kota Jakarta akan mengalami kemacetan total karena laju pertumbuhan jumlah kendaraan melampaui laju penambahan jalan. Jelas kita akan mengalami banyak kerugian,, Bukan hanya rugi waktu namun akibat kepadatan lalu lintas juga mengakibatkan kerugian materil yang ditaksir mencapai triliunan rupiah. Bahkan sebuah penelitian yang dilakukan menyebutkan kerugian ekonomi akibat kemacetan lalu lintas di Jakarta ditaksir Rp 12,8 triliun per tahun yang meliputi nilai waktu, biaya bahan bakar dan ongkos kesehatan. Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah dalam mengatasi masalah kota ini. Diantaranya dengan melakukan pembangunan jalan susun seperti fly over (FO) maupun membangun jaringan transportasi massal. Untuk pembangunan FO, tahun ini Pemprov DKI mengalokasikan dana sebesar Rp596, 6 milyar dalam APBD 2010. Bukan hanya FO, dana ratusan milyar itu juga digunakan untuk mebnagun jembatan di beberapa lokasi yang memiliki kepadatan lalu lintas cukup tinggi.Gubernur DKI, Fauzi Bowo, menyatakan bahwa masalah kemacetan telah masuk ke dalam program prioritas (dedicated program).

Jika kita memakai kendaraan sendiri terkena macet apakah ada alternative lain???

Jelas saja ada…

Yaitu

Naik angkutan umum saja,,,,,

Tapi apa ia bisa terbebas dari yang namanya macet???

Solusi lainnya, kereta menjadi modal yang paling efisien karena minim polusi dan mampu mengangkut banyak penumpang.

Tetapi, Negara telah banyak merugi akibat dari kemacetan sekarang ini. Tidak hanya Negara tetapi masyarakat luas juga.

Negara telah mengeluarkan banyak dan untuk mensolusikan kemcetan tapi usaha tersebut belum rampung juga.

Masyarakat juga akan mengeluarkan banyak uang tentunaya,,,, jelas onkos naik angkutan umum lebih besar dibandingkan dengan naik kendaraan sendiri.

Namun itu semua merupakan konsekuensi tinggal kita saja ingin memilih alternative yang mana.